Sabtu, 08 Desember 2012

Surabaya dan Tunjungan Plaza

Beberapa hari yang lalu tepatnya tanggal 28 November 2012, saya pertama kali menjejakkan kaki di kota metropolitan Surabaya yang terletak di Jawa Timur ini dalam rangka bekerja. Kesan saya pertama kali  terhadap kota surabaya adalah mirip sama Jakarta, tapi lebih bersih dan lebih lancar lalu lintasnya (meskipun ada beberapa kemacetan, tapi gak separah Jakarta saya rasa).
Saya naik travel dari rumah saya di Semarang, nama travelnya Cipaganti, Travel yang sangat bagus pelayanannya, cukup nyaman langsung dijemput di tempat dan diantar di tujuan, dan yang paling penting, Harganya sangat terjangkau sekaleee (cuma Rp 120.000 dari Semarang ke Surabaya). Naek kereta aja kayaknya gak segitu ongkosnya ya,,sangat cocok untuk berpergian ke tempat yang kita tidak pernah kunjungi dengan membawa barang2 yang banyak, saya sendiri bawa 2 koper. 
Cukup dengan Ciaganti, sekarang saya mau kasih tau tentang pengalaman pertama saya di kota ini. Begitu sampai di lokasi kost yg saya sdh booking melalui internet (namanya javakost, di daerah Kedung Doro), saya langsung masuk dan mendaftar untuk menginap selama 2 hari, ini kost bisa harian, jadi kayak semi hotel gitu. Sangat cocok untuk backpackers. Sambil nunggu waktu pelaporan bersama teman2 besok, saya berniat jalan- jalan ke Tunjungan Plaza (orang Surabaya biasa nyebutnya "TP").
Setelah jalan kaki cukup jauh ( sekitar 30 menit), akhirnya saya sampai di TP. begitu masuk, waw...what a gigantic shopping mall...itu yang ada di benak saya pertama kali. jadi TP merupakan plaza yang berada di jalan Jendral Basuki Rahmat, Surabaya dengan ketinggian lantai sebanyak 5 lantai ditambah LG dan UG serta Convention Hall di lantai paling atas, jadi total 8 Lantai, dengan area yang sangat- sangat luas. Sekarang saja sudah ada TP 1 (plaza east), TP 2 (plaza central), TP 3/TP 4 (plaza west), dan katanya mau dibangun lagi TP 5 dan Tp 6 yang akan menjadikan Tunjungan Plaza merupakan mall terbesar se Asia Tenggara Jawa Timur..


kira- kira bentuknya kayak gini,,Tunjungan Plaza..
Setelah makan, keliling- keliling dan balik ke kos, sayapun tersadar kalau kaki saya kerasa pegeel setengah mampus akibat kegiatan jalan- jalan yang didasarai rasa penasaran tersebut.
Saran buat temen- temen yang ingin berlibur di Surabaya dan wisata ke TP, jangan lupa bawa counterpain/koyo kalo mau jalan kaki dari kawasan kedung doro. tapi saya rekomendasi mending naek taksi aja, paling bayar 10 rb..
Semoga info ini bermanfaat,,salam peace, love, and gaul

Tidak ada komentar:

Posting Komentar